Next Post

Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah 45 Kepala Desa Berlansung Dengan Hitmad

IMG-20230107-WA0001

Tanjabtimur- Radar RI.Com – Sebanyak 45 Kepala Desa (kades) terpilih mengikuti pelantikan dan pengambilan sumpah secara serentak di Halaman Kantor Bupati Tanjung Jabung Timur.(23/12/2022).

Kepala Dinas PMD Mariantoni mengatakan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah 45 Kepala Desa merupakan hasil Pilkades serentak yang dilaksanakan pada 12 Oktober 2022.

Bupati Tanjab Timur Romi Hariyanto dalam arahannya mengungkapkan kebanggaan dan kegembiraannya atas terlaksananya pelantikan dan pengambilan sumpah 45 Kepala Desa dari 45 Desa yang dilaksanakan serentak pada hari ini”, Imbuhnya.

Bupati juga mengatakan, pelantikan dan pengambilan sumpah bagi Kepala Desa terpilih ini merupakan puncak dari seluruh rangkaian kegiatan pemilihan kepala desa yang dilakukan oleh panitia pemilihan desa, “untuk itu, pengambilan sumpah dan pelantikan kades ini, hendaknya bisa dijadikan momentum sekaligus sebagai titik awal untuk menyelenggarakan pemerintahan desa, membangun desa, serta memberdayakan dan meningkatkan kesejahteraan,” pungkasnya.

Dalam arahannya Bupati banyak menekankan pentingnya kerjasama dan kordinasi antara Kades terpilih dan tokoh masyarakat, sehingga menjadi kewajiban para kades dalam menjalankan tugas agar selalu menjalin kebersamaan dan kekompakan, sehingga tugas pembangunan menjadi tanggung jawab bersama.

Romi menyampaikan dalam perhelatan Pilkades kerap terjadi perbedaan pendapat, pandangan dalam menentukan pilihan sehingga membuat warga menjadi terpecah. Karenanya, meski dalam pesta demokrasi terjadi perbedaan pilihan masyarakat diharapkan kembali bersatu untuk mendukung pembangunan lebih baik ke depannya. Dia pun meminta para kepala desa yang baru dilantiknya untuk dapat menghimpun warganya secara bijak. “Tolong himpun semua warga Anda dan rajut kembali hubungan masyarakat yang mungkin ada yang terkotak-kotak, saya tidak mau mendengar lagi adanya masyarakat terkotak kotak di desa anda” katanya.

Lebih jauh Romi Hariyanto menyampaikan sebagai seorang Kepala Desa memiliki tugas yang besar. Kepala Desa merupakan aktor utama dalam pembangunan di dalam desa. Dia mengingatkan para kepala desa untuk memahami sebagai kepala desa memiliki tugas yang besar. “Ingat terpilihnya saudara-saudara sebagai Kepala Desa yang baru merupakan aktor utama dalam pembangunan di dalam desa yang mencerminkan besarnya harapan masyarakat akan adanya perubahan yang lebih baik,” Imbuhnya.

Bupati berharap agar para kades dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan amanah, kepala desa yang hari ini dilantik harus lebih aspiratif, kreatif, inovatif dan cepat tanggap terhadap perkembangan situasi dan kondisi masyarakatnya. Tumbuh kembangkan terus partisipasi dan peran serta aktif masyarakat di desa masing-masing. Turut hadir pula dalam pelantikan tersebut, Wakil Bupati Robby Nahliansyah, Sekda Tanjab Timur Sapril, Forkopimda, kepala OPD serta Tamu Undangan.   (Dona)

radarric

Velocity Developer merupakan jasa pembuatan website profesional dan berkualitas terbaik. Berikut ini adalah contoh website berita.

Related posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

17181665288566739868

Recent News